WahanaNews.co | Presiden Joko Widodo atau Jokowi resmi mengusulkan Kepala Staf TNI AD (KSAD), Jenderal Andika Perkasa, menjadi calon Panglima TNI.
Andika diproyeksikan menggantikan Marsekal Hadi Tjahjanto yang akan segera pensiun.
Baca Juga:
Hadi Tjahjanto: Saya Doakan Jenderal Andika Aman dan Lancar
Eks Panglima Komando Candangan Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad) itu akan menjalani uji kelayakan dan kepatutan atau fit and proper test di Komisi I DPR.
Bila lancar, Andika akan disetujui dan disahkan dalam rapat paripurna DPR.
Tahap selanjutnya, jebolan Akademi Militer 1987 itu tinggal dilantik Jokowi sebagai Panglima TNI ke-21.
Baca Juga:
Pesan Perpisahan Marsekal Hadi Tjahjanto: Tak Ada Kata Menyerah bagi NKRI!
Ketua DPR RI, Puan Maharani, menyampaikan, fit and proper test Andika akan digelar usai rapat Badan Musyawarah atau Bamus DPR.
Mekanisme di DPR biasanya usai menerima Surat Presiden atau Surpres selanjutnya akan dibahas dalam rapat Bamus.
Ia menyebut, fit and proper test rencananya dilakukan Komisi I DPR pada hari ini dan besok.