"Banyak pilihan bagus, ada lima lokasi berbeda di luar area terlarang. Ada banyak hal teknis. Kami akan lakukan kunjungan (visibility) ke lima lokasi ini sebelum diumumkan,” ujar Longo.
“Sebelum Natal sudah diumumkan. Kami akan mengajukan proposal ke Presiden Indonesia, beliaulah yang akan mengambil keputusan,” katanya.
Baca Juga:
Kemenangan Pascal Wehrlein di Miami E-Prix 2025 Bawa Angin Segar Formula E Jakarta E-Prix 2025
Ketua DPRD DKI Keberatan Formula Bawa-bawa Jokowi
Sementara itu, Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetio Edi Marsudi, meminta penyelenggara Formula E tidak membawa-bawa nama Presiden Joko Widodo alias Jokowi.
Baca Juga:
Heru Budi Penting Tuntaskan Masalah Aset Tanah Pemprov DKI 65,94 Ha, Kasus RSSW, Tanah Cengkareng dan Formula E
Apalagi kalau hanya demi memuluskan Jakarta E-Prix 2022 tersebut.
"Makin ngawur ini. Saya minta, tak perlu membawa-bawa nama Presiden," ujar Prasetio, dalam keterangan tertulis, Kamis (25/11/2021).
Politikus PDI Perjuangan ini menilai, mendompleng nama Jokowi tidak dibenarkan, terlebih pelaksanaan Formula E sedang diusut oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).