"Apakah arti dari temuan autopsi itu, nanti ahli yang akan mengatakan, apakah bisa mengungkap atau mematahkan praduga selama ini kita sedang teliti itu," tutur Hengki.
Masih Banyak Teka-teki
Baca Juga:
Adik Prabowo Resmikan Kuil dan Gedung Serbaguna Umat Hindu di Kalideres
Dua pekan penyelidikan kasus kematian keluarga Kalideres masih banyak teka-teki yang harus dipecahkan penyidik. Hingga saat ini polisi belum mencapai pada titik kesimpulan akhir.
"Sabar, masih banyak teka-teki tapi yakinlah kita tetap bekerja untuk mencapai kesimpulan," kata Hengki Haryadi.
Tanda Tanya Motif Keluarga Tewas
Polisi mendapatkan sejumlah temuan terkait keluarga Kalideres yang ditemukan tewas 'mengering' dalam rumah. Keluarga Kalideres diketahui sempat menjual barang-barang di rumah sebelum tewas.
Hal ini menimbulkan pertanyaan, mengapa sekeluarga Kalideres menjual barang-barang miliknya? Apakah ini berkaitan dengan peristiwa kematian sekeluarga tersebut?
Baca Juga:
Siswi Difabel Korban Asusila Hamil 7 Bulan di Jakbar Ketakutan Lihat Seragam Sekolah
"Itu yang kita teliti sekarang. Ini kan berkesinambungan dapat petunjuk ini didalami," kata Hengki Haryadi.
Berbagai spekulasi muncul terkait kematian sekeluarga Kalideres mulai dari puasa hingga meninggal, sekte apokaliptik dan sejumlah spekulasi lainnya, tetapi polisi belum juga menyimpulkan apa penyebab keluarga Kalideres tewas.
Hengki Haryadi mengatakan pihaknya tidak ingin terburu-buru menyimpulkan kematian sekeluarga.