WahanaNews.co |
Sejumlah tokoh perempuan masuk dalam deretan Calon Presiden atau Capres
potensial di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 versi sejumlah lembaga survei.
Setidaknya, ada lima nama yang masuk bursa.
Baca Juga:
Kubu Ganjar Tegaskan Tak Tertarik Dukungan FPI dan PA 212
Mereka adalah Eks Menteri Kelautan dan
Perikanan, Susi Pudjiastuti; Menteri Sosial, Tri Rismaharini atau Risma;
Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati; Ketua DPR RI, Puan Maharani; dan
Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa.
Bagaimana potret elektabilitas mereka menurut
hasil sigi lembaga-lembaga survei?
Di antara lembaga survei tersebut, adalah LSI
yang merilis hasil sigi terbaru pada Februari lalu berdasarkan survei yang
dilakukan pada 25-31 Januari 2021.
Baca Juga:
Relawan GPGP Nilai Konsep Blue Economy Ganjar Strategis untuk Kesejahteraan Rakyat
Survei melibatkan 1.200 responden dengan metoda
multistage random sampling, margin of error 2,9 persen, dan
tingkat kepercayaan 95 persen.
LSI melakukan simulasi semi terbuka dengan
menunjukkan daftar 29 nama dan responden boleh menyebutkan nama lain, hasilnya
muncul nama lima tokoh perempuan.
Sigi menunjukkan elektabilitas Tri Rismaharini
(5,5 persen); Susi Pudjiastuti (2,3 persen); Khofifah Indar Parawansa (1,8
persen); Sri Mulyani Indrawati (0,5 persen); dan Puan Maharani (0,1 persen).