Sebelumnya viral di media sosial rekaman seorang perempuan yang meminta pertanggungjawaban dari rombongan TNI karena diduga menabrak mobilnya hingga rusak. Narasi di media sosial menyatakan, rombongan TNI tidak mau minta maaf apalagi tanggung jawab dengan dalih di sebelah ada jurang.
Perempuan di mobil pribadi itu lalu meminta KTP prajurit di mobil truk TNI berpelat 8527-III tersebut, namun tidak diberikan malah mengajak untuk ke Korem setempat. Video viral itu pun menunjukkan kerusakan pada mobil pribadi yang diduga mengalami kecelakaan dengan truk TNI itu.
Baca Juga:
Prajurit dan PNS TNI Tingkatkan Kepekaan dan Kesigapan Merespons Berita Hoaks
Wahyu menyebut usai kejadian perwira yang ada di dalam truk TNI telah berkomunikasi dengan pengendara mobil tersebut. Adapun alasan truk TNI melanjutkan perjalanan, karena harus melaksanakan tugas mengantar pasukan. Dan, setelahnya siap bertanggung jawab.
"Ada perwira di mobil itu menyampaikan kami membawa pasukan harus segera jalan, nanti diselesaikan bisa menuju ke tempat drop pasukan atau Korem Bogor mereka siap untuk tanggung jawab mengganti," kata Wahyu.
[Redaktur: Alpredo Gultom]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.