WahanaNews.co | Usai Ketua Umum Partai Demokrat, Agus
Harimurti Yudhoyono (AHY), melontarkan isu kudeta, wacana Kongres
Luar Biasa (KLB) justru makin masif disuarakan.
Hal itu lantaran kader menilai, ada sesuatu yang
tidak baik tengah terjadi
saat ini di internal partai berlambang bintang
mercy itu.
Baca Juga:
Pemfitnahan, Marzuki Alie Laporkan AHY ke Bareskrim
Ini sebagaimana dituturkan salah satu
pendiri Partai Demokrat, Muhammad Darmizal MS, kepada
wartawan di Jakarta, Selasa (9/2/2021).
Darmizal menyatakan, membuncahnya
keinginan kader untuk menggelar KLB itu lantaran menginginkan Partai Demokrat
bisa kembali menjadi partai besar.
"Bagi saya, ini
sangat fenomenal dan mengejutkan. Ini pertanda baik," tuturnya.
Baca Juga:
SBY Yakin Jokowi Tak Tahu Ulah Moeldoko di Kasus Demokrat
Namun, ia membantah bahwa KLB adalah
sebuah kudeta yang dilancarkan atas kekuasaan partai politik melalui jalur
ilegal.
Sebaliknya, tegas dia, KLB merupakan
suatu misi yang jelas dan tegas tertuang dalam AD/ART partai.
"Sebagai mekanisme demokrasi yang
dapat dilakukan oleh para tokoh atau kader untuk menyelamatkan partai,"
terangnya.