WahanaNews.co | ISIS mengaku bertanggung jawab atas serangan yang
menewaskan tiga jurnalis perempuan pada Selasa (2/3/2021) malam di
Jalalabad, belahan timur Afghanistan.
Kelompok intelijen SITE, seperti mengutip Reuters,
mengatakan, anggota ISIS telah menargetkan tiga jurnalis Enikas TV yang berusia antara 18 hingga 20 tahun.
Baca Juga:
Kelola Grup WhatsApp ISIS, Remaja Gowa Diciduk Densus 88
Ketiga jurnalis yang bekerja untuk Enikas TV dinyatakan tewas usai terkena
tembakan.
Sementara satu lainnya dalam kondisi
kritis lantaran mengalami luka parah dan tengah mendapatkan perawatan.
Mengutip Reuters, ketiga jurnalis ditembak mati oleh sekelompok pria
bersenjata.
Baca Juga:
AS Akan Tarik 1.000 Tentara dari Suriah
Kepala penyiar Enikas TV, Zalmai Latifi, dalam siarannya, membenarkan bahwa ketiga orang itu adalah karyawannya.
Sumber pemerintah mengatakan, ketiganya tewas ketika dalam perjalanan pulang usai bekerja.
Saksi mata mengatakan melihat pria
bersenjata menembak kepala perempuan tersebut, sebelum melarikan diri.