WahanaNews.co | NATO melakukan latihan perang nuklir Steadfast Noon sejak 17 Oktober. Sementara Rusia juga disebut akan melakukan hal serupa di akhir bulan ini.
Eskalasi perang Rusia di Ukraina telah membawa ancaman nuklir kian nyata. Bahkan, aliansi Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO) mulai siaga.
Baca Juga:
China Ancam AS, Minta Segera Kurangi Senjata Nuklir
Situs prediksi mata uang kripto, Polymarket, bahkan telah membuka kanal taruhan terkait potensi penggunaan senjata nuklir di 2023 mendatang.
Hipotesisnya adalah federasi Rusia mungkin akan meledakkan perangkat nuklir dalam kapasitas ofensif pada 31 Desember 2022, pukul 11:59:59 malam waktu Pantai Timur Amerika Serikat (AS).
Ramalan perang nuklir sebenarnya sudah dijabarkan beberapa tokoh terkenal? Berikut penjelasannya, mengutip dari berbagai sumber, Jumat (21/10/2022).
Baca Juga:
Pertemuan Epik Prabowo-Putin: Langkah Besar Menuju Era Baru Nuklir
Warren Buffett
Terkait bahaya perang nuklir, investor kawakan Warren Buffett pernah menyebutnya sebagai masalah utama umat manusia. Pria berusia 92 tahun menyebut ancaman perang dengan nuklir bukanlah hal yang sepele.
"Ini adalah masalah utama umat manusia... Dan itu akan terjadi suatu hari nanti," kata Buffett dikutip dari MoneyWise.