“Hari ini saya sampaikan dorongan kepada pemerintah AS untuk menjajaki opsi-opsi yang mungkin bagi pengiriman pesawat yang sangat dibutuhkan oleh Ukraina,” kata Schumer.
“Kami meminta pemerintah untuk melakukan apa saja yang mungkin guna memfasilitasi pengiriman pesawat dari Eropa Timur ke Ukraina,” imbuhnya.
Baca Juga:
Bantu Rusia, Terungkap Kim Jong Un Kirim Tentara ke Ukraina
Dalam pernyataan lewat video sebelumnya, Zelensky mendesak negara-negara lain untuk menerapkan zona larangan terbang di Ukraina guna menghentikan serangan udara yang makin intensif dari Rusia.
"Jika Anda tidak bisa melakukan itu, paling tidak beri kami pesawat agar mampu melindungi diri kami sendiri, itu satu-satunya jalan keluar,” ujarnya.
Amerika Serikat dan negara-negara anggota Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO) termasuk Polandia tidak melibatkan diri dalam perang ini untuk mencegah meningkatnya eskalasi perang dan skenario terburuk penggunaan senjata nuklir Rusia.
Baca Juga:
3 Negara Ini Melarang Warganya Tersenyum kepada Orang Lain, Kok Bisa?
Ukraina bukan anggota NATO sehingga Amerika dan sekutunya tidak punya kewajiban untuk membantu langsung dalam pertempuran. Namun, mereka membantu militer Ukraina dengan memasok senjata dan peralatan tempur lainnya. [qnt]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.