Gegera Tak Diberi Uang, Mahasiswa di Sumsel Tembak Mati Ibu Kandung
WAHANANEWS.CO, OKU Timur - Gusmadi Wiranata (23), menembak ibu kandungnya di Desa Bangun Rejo, Kecamatan Belitang II, Kabupaten OKU Timur, Sumatera Selatan. Kini, Gusmadi telah ditangkap polisi.
Baca Juga:
RSUD OKU Timur Tingkatkan Layanan Cuci Darah dengan 12 Mesin Hemodialisa
Dilansir detikSumbagsel, peristiwa penembakan itu terjadi pada Kamis (24/4) pukul 13.30 WIB di rumah di Desa Bangun Rejo. Diduga sempat terjadi cekcok antara keduanya.
Informasi yang diterima, pelaku merupakan seorang mahasiswa. Sementara sang ibu merupakan Penjabat Sementara (Pjs) Kepala Desa Bangun Rejo, bernama Hely Febriyanti (50).
Korban tewas setelah mengalami luka tembak di paha kanan. Tembakan itu membuat korban jatuh bersimbah darah.
Baca Juga:
Rumah Duka AKP Anumerta Lusiyanto Dipenuhi Pelayat Menanti Kedatangan Jenazah Dimakamkan
Korban sempat dilarikan ke Puskesmas Purwodadi. Namun, karena kondisinya kritis, ia langsung dirujuk ke RS Charitas tapi meninggal saat di perjalanan.
Kapolsek Belitang II AKP Johan Syafri mengatakan pelaku sudah diamankan polisi usai kejadian.
"Untuk tersangka berikut barang bukti berupa satu pucuk senjata rakitan jenis pistol telah diamankan. Tersangka sudah kita tahan," kata Johan.