WahanaNews.co, Jakarta - Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) menyatakan menaruh komitmen sangat besar terhadap pembinaan dan pengembangan sumber daya manusia (SDM), khususnya untuk menyiapkan tenaga kerja yang kompeten, terampil, dan produktif.
"Jadi, Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia berkomitmen untuk terus membangun kompetensi dan melakukan percepatan peningkatan kualitas SDM tenaga kerja Indonesia. Ini adalah tugas mulia yang harus kita dukung bersama," kata Kepala Biro Humas Kemnaker Chairul Fadhly Harahap dalam keterangannya di Jakarta, Rabu (01/11/23).
Baca Juga:
Gelar Naker Expo, Kemnaker Sediakan Puluhan Ribu Lowongan Pekerjaan di Tiga Kota
Saat menerima kunjungan mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Diponegoro Semarang, di Jakarta, Selasa (31/10), ia mengatakan saat ini dunia ketenagakerjaan berada pada era persaingan global di mana kompetisi antarnegara terjadi sangat keras.
Oleh karena itu, dalam upaya memenangi kompetisi dan menjadi bangsa pemenang diperlukan keberanian keluar dari zona nyaman, harus kreatif, optimis, bahu-membahu, dan melakukan terobosan-terobosan.
"Semua itu demi mempercepat pembangunan nasional, dan meningkatkan daya saing kita sebagai bangsa," ucapnya.
Baca Juga:
Kasus Proyek TKI di Kemnaker, Reyna Usman Divonis 4 Tahun Penjara
Dalam kesempatan itu, ia juga mengatakan keberadaan mahasiswa merupakan bagian penting dari generasi muda Indonesia yang menjadi penentu dan harapan bagi masa depan bangsa Indonesia.
Kalian harus berhasil menjadi generasi penerus bangsa yang besar. Namun ingat, untuk mencapai hal tersebut tidaklah mudah. Kalian harus membekali diri agar menjadi insan yang berkarakter, cerdas, dan kompetitif," tuturnya.
[Redaktur: Sandy]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.