WahanaNews.co | Ketua DPR RI Puan Maharani memberikan penghormatan sekaligus menyampaikan ungkapan duka cita bagi para korban Tragedi Itaewon.
Penghormatan itu dilakukan langsung Puan dan juga ibunya, Presiden kelima RI Megawati Soekarnoputri saat mengunjungi Seoul, Korea Selatan.
Baca Juga:
Presiden Prabowo Dorong Kolaborasi Indonesia–Korea di Bidang Pertahanan dan Budaya
Mengutip Antara, Kamis (10/11), Puan dan Megawati terlihat didampingi Duta Besar RI untuk Korea Selatan Gandi Sulistiyanto.
"Turut berduka cita sedalam-dalamnya atas musibah yang terjadi," tulis Puan pada buku tamu yang disediakan di memorial Tragedi Itaewon.
Menurut Puan, Tragedi Itaewon menjadi pelajaran berharga bagi para penyelenggara acara yang melibatkan massa dalam jumlah banyak.
Baca Juga:
Kementerian P2MI Petakan Pasar Tenaga Kerja di Luar Negeri, 3 Negara Sudah Kerjasama
"Harus ada standar operasional keamanan untuk acara-acara yang mengundang kerumunan publik," kata dia yang juga Ketua DPP PDIP itu.
Dia menambahkan tragedi yang berawal dari perayaan Halloween itu juga harus menjadi pelajaran bagi Indonesia, di mana kejadian serupa pernah terjadi beberapa waktu lalu di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jawa Timur.
"Sekali lagi, saya mewakili masyarakat Indonesia mengucapkan turut berduka cita kepada seluruh warga Korea Selatan atas Tragedi Itaewon," tambahnya.