WahanaNews.co | Puncak Musyawarah Perempuan Nasional Tahun 2024 atau Munas Perempuan 2024 digelar hari ini, Minggu, 20 April 2024 di Badung, Bali.
Sebagai ujung dari rangkaian proses partisipasi perempuan, penyandang disabilitas dan kelompok marginal, Munas Perempuan akan mengangkat berbagai usulan dari akar rumput untuk dapat menjadi masukan bagi kebijakan dan perencanaan pembangunan nasional dan daerah.
Baca Juga:
Menteri PPPA Kawal Kasus Kekerasan Anak di Banyuwangi
“Ini (Munas Perempuan) menjadi peluang baik untuk perempuan, anak, disabilitas dan kelompok marginal menyampaikan kepentingannya. Praktik baik kolaboratif Organisasi Masyarakat Sipil (CSO) dan pemerintah merupakan modalitas yang kuat karena pemerintah memiliki keterbukaan, komitmen, rekoknisi dan dukungan untuk mewadahi dan mengakomodasi aspirasi perempuan,” kata Plt. Sekretaris Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KemenPPPA), Titi Eko Rahayu, belum lama ini.
Titi Eko menjelaskan Munas Perempuan 2024 bertujuan mewadahi partisipasi yang bermakna dari perempuan, anak, disabilitas dan kelompok marginal dan merumuskan 9 agenda.
“Munas ini juga untuk memperkuat kolaborasi antara pemerintah, organisasi masyarakat sipil (CSO), dan perempuan akar rumput untuk memajukan hak perempuan di bidang sosial, budaya, ekonomi, dan politik, serta mendapatkan dukungan publik terkait partisipasi perempuan dan isu-isu yang didesakkan perempuan untuk menjadi prioritas pembangunan,” tambah Titi Eko.
Baca Juga:
Kemen PPPA Kawal Kasus Penyekapan Anak di Jakarta
Munas Perempuan 2024 mengusung tema Suara Akar Rumput dalam Membangun (untuk Merawat) Indonesia “Perempuan Bagi Bumi Pertiwi” dan dilaksanakan dalam dua tahap.
Tahap pertama Munas Perempuan telah dilakukan secara daring pada 267-27 Maret 2024. Kegiatan ini menjangkau 477 desa, 163 kabupaten dan 35 provinsi yang diwakili oleh 2.195 partisipan dimana 86 % adalah perempuan dan 5 % adalah penyandang disabilitas.
Selain itu, sebanyak 1.548 peserta mengikuti melalui streaming online, yang disaksikan secara melalui zoom di 102 titik kumpul.