"Duitnya kan bisa buat nombokin utang-utang negara
akibat pandemi," tulis dr. Tirta.
"Jangan cuma bisa edukasi "ini bela negara, susah
bareng-bareng" ye ok. Gue susah. Lu susah juga sama-sama, jadi adil,"
tulisnya lagi di cuitan selanjutnya.
Baca Juga:
Jokowi Sampaikan Ucapan Idulfitri 1444 Hijriah
Pemotongan Gaji
Pemotongan gaji pejabat untuk penanganan corona pernah
dilakukan oleh beberapa negara, seperti Singapura, Malaysia, Hongkong, dan
India.
Baca Juga:
Industri Retail Antisipasi Perubahan Konsumen di Masa Pascapandemi
Di Singapura, gaji Perdana Menteri Lee Hsieen Loong termasuk
salah satu yang tertinggi di dunia yakni sebesar 2,2 juta dolar Singapura
(Rp22,25 miliar) selama setahun, sementara gaji Presiden Halimah mencapai 1,54
juta dolar Singapura (Rp17,6 miliar).
Presiden Halimah Yacob mendonasikan satu bulan gaji secara
sukarela demi memberi bonus para petugas medis.
Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong juga mengeluarkan
kebijakan pemotongan gaji selama tiga bulan bagi dia sendiri, presiden,
menteri, dan anggota perlemen sebagai solidaritas bangsa dalam menghadapi
pandemi corona.