DPP Partai Amanat Nasional (PAN)
sedang menyiapkan kader terbaiknya untuk diusung dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta.
Ketua DPP PAN, Saleh
Partaonan Daulay, mengungkapkan, beberapa nama kader
internal mengemuka lantaran sudah terbukti berhasil dan menunjukkan karyanya
sebagai politisi.
Baca Juga:
Pakar Sarankan PDIP Tak Usung Anies Baswedan untuk Pilkada Jakarta, Ini Alasannya
Selain kader internal, mereka juga
berlatar belakang artis. Seperti Eko Patrio, Desy Ratnasari, dan Pasha Ungu.
"PAN memiliki kader-kader yang
siap menjadi kepala daerah. Terutama di DKI. Ada Eko Patrio (Ketua DPW PAN DKI), Bima Arya (Wali Kota Bogor), Desy Ratnasari (Komisi X DPR RI), Zita Anjani (Wakil Ketua DPRD DKI), Pasha Ungu (mantan Wakil Wali Kota Palu), dan beberapa kader lainnya," kata Saleh kepada
wartawan, Jumat (19/2/2021).
Saleh mengatakan, nama-nama tersebut
sudah punya pengalaman yang cukup. Mereka bukan sekadar maju, tetapi diyakini
bisa membawa perubahan.
Baca Juga:
Babinsa Terus Motivasi Petani Untuk Meningkatkan Ketahanan Pangan
"Kami yakin, kader-kader PAN tersebut sudah memiliki pengalaman yang cukup.
Mereka maju bukan hanya sekedar maju. Kalau diminta maju, pastinya sudah punya
tekad membawa perubahan," ucap Ketua Fraksi PAN DPR RI itu.
Demokrat Unggulkan Dede Yusuf