"Coba kita cek ke Polda Sumut ya, biar pasti. Tugas jurnalistik
itu mencari informasi secara penuh dan lengkap. Coba cek juga ke Polda Sumut
untuk crosscheck. Jangan berhenti
dari satu sisi, harus berimbang, sesuai UU Pers," tulis Hinca, dalam pesan WhatsApp-nya kepada WahanaNews, Senin (15/2/2021).
Terpisah, Wakil Ketua Komisi II DPR RI dari Fraksi PDIP, Junimart
Girsang, yang berasal dari Dapil Kabupaten Dairi, tidak memberikan komentar.
Baca Juga:
Terkait Korupsi KA, Kejagung Periksa Tiga Mantan Kepala BTP Sumbangut
Begitu juga Ketua Dewan Kebudayaan Pakpak, Umar Ujung, dan Ketua DPC
PDIP Kabupaten Dairi, Resoalon Hutagaol. Keduanya enggan berkomentar saat
dihubungi WahanaNews.
Sementara putra Dairi, Ungkap Marpaung, menanggapi persoalan itu secara
dingin.
"Aduh" ah" ah" bingung," katanya.
Baca Juga:
Korupsi Tata Niaga PT Timah, 3 Eks Kadis ESDM Babel Dituntut 6 Hingga 7 tahun Penjara
Kapolda Sumut sendiri, Irjen Pol Martuani Sormin, tidak
menyampaikan komentar apa-apa saat dihubungi WahanaNews melalui pesan WhatsApp.
Victor Panjaitan menegaskan, jika laporan Jamak ini tidak mendapat
tanggapan, baik dari Polda Sumut maupun Mabes Polri, pihaknya bersama beberapa
lembaga kemasyarakatan lainnya akan melayangkan gugatan terhadap instansi kepolisian.
[yhr]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.