WahanaNews.co | Majelis Pimpinan Nasional (MPN) Pemuda Pancasila meyakini siapapun pilihan Presiden Joko Widodo alias Jokowi dalam proses suksesi Panglima TNI.
Ujud keyakinan itu akan direalisasikan Ormas Pemuda Pancasila dengan mengawal setiap program dari Panglima TNI terpilih.
Baca Juga:
Hadi Tjahjanto: Saya Doakan Jenderal Andika Aman dan Lancar
Hal itu disampaikan Kepala Bidang Polhankamnas MPN Pemuda Pancasila, Piala H Simanjuntak, dalam keterangannya yang diterima WahanaNews pada Kamis (30/9/2021).
Ia percaya, Presiden Jokowi akan menangani proses pergantian Panglima TNI ini dengan baik.
Menurutnya, Presiden sebagai panglima tertinggi pasti lebih tahu siapa prajurit terbaik di antara tiga Kepala Staf TNI saat ini.
Baca Juga:
Pesan Perpisahan Marsekal Hadi Tjahjanto: Tak Ada Kata Menyerah bagi NKRI!
"Saya yakin, Presiden akan memilih yang terbaik jadi panglima TNI untuk Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)," ujar Piala.
Menurut dia, masalah keamanan di Papua, isu Laut Natuna, dan wilayah perbatasan lainnya, adalah beberapa tantangan yang harus bisa dijawab panglima selanjutnya.
Penguatan pertahanan darat, laut, dan udara juga wajib masuk ke dalam program prioritas.