Mendengar kabar itu, Siti langsung menghubungi ayah Lesti dan benar bahwa saat itu Lesti dirawat di rumah sakit.
"Siti menghubungi ayahnya (Lesti) karena memang dekat, kata ayahnya 'Alhamdulilah Neng, iya masih di rumah sakit, terima kasih atas doanya, doanya terus ya, Neng,'" sambungnya.
Baca Juga:
Menantu Aniaya Mertua di Asahan: Motif Hubungan Intim Ditolak
Ingatan Siti mundur ke belakang saat Lesti Kejora dan Rizky Billar liburan ke Turki pada Oktober tahun lalu. Di sana mereka sempat bertemu dan berbincang.
Siti kemudian menceritakan pertemuannya dengan Lesti bersama Rizky Billar di Turki.
Waktu itu Siti sempat menanyakan tentang kehidupan Lesti setelah menikah.
Baca Juga:
Gegara Hasrat Tak Terpenuhi, Pria di Asahan Cekik Istri dan Bacok Mertua Pakai Kapak
"Kelihatannya sih baik-baik aja. Cuma pas 'Gimana Lesti, kamu bahagia?' Dia tersenyum, tapi mata enggak bisa bohong," ujar Siti.
Siti rupanya curiga kalau rumah tangga Lesti dan Billar sedang tidak baik-baik saja.
"Oh mungkin ada sesuatu cuma dia enggak bisa ngomong karena pada saat itu berdua sama Billar," imbuhnya.