WahanaNews.co | Kamaruddin Simanjuntak mengungkapkan Bharada Richard Eliezer (Bharada E) curi uang di rekening Brigadir Nopriansyah Yoshua Hutabarat (Brigadir J).
Namun hal ini dibantah oleh pihak Bharada E.
Baca Juga:
Menteri Yassona Laoly Janjikan Perlindungan bagi Richard Eliezer
"Sudah kami tanyakan (ke) penyidik, tidak ada seperti itu," ujar pengacara Bharada E, Ronny Talapessy saat dilansir dari detikcom, Sabtu (20/8/2022).
Ronny mengatakan dirinya juga telah mengonfirmasi langsung pernyataan Kamaruddin Simanjuntak ini kepada Bharada E.
"Saya udah tanyakan ke Bharada E bahwa informasi itu tidak benar," ucapnya.
Baca Juga:
LPSK Cabut Perlindungan Eliezer, Pakar: Jangan Seperti Selebritas
Menurut Ronny, kliennya tidak pernah punya pemikiran untuk mencuri uang di rekening Brigadir J usai insiden penembakan tersebut.
"Setelah kejadian mana bisa kepikiran transfer-transfer. Brigadir J ini teman satu kamar," ujarnya.
Kamaruddin Sebut Uang Brigadir J Dicuri