Autopsi menyimpulkan Mary sudah meninggal dunia setelah dicekik setidaknya lima hari sebelumnya.
Detektif kemudian mengumpulkan lebih dari 1.000 keterangan pada bulan-bulan berikutnya, tetapi pernyelidikan pembunuhan Mary menemui jalan buntu.
Baca Juga:
Lisa Mariana Bongkar Fakta Baru, Akui Tulis Nama Ajudan sebagai Ayah Anak
Keluarga Mary kemudian diberitahu bahwa penyelidikan kasus pembunuhan itu telah ditutup pada tahun berikutnya.
Namun seorang agen Departemen Investigasi Kriminal mengingatkan putri Mary, Gina McGavin, untuk tidak kehilangan harapan.
Kecurigaan dan temuan baru
Baca Juga:
RS Polri Kramat Jati Sebut Delapan Korban Kebakaran Glodok Plaza Tak Teridentifikasi
Mary memiliki 11 anak dengan dua pria dan cukup populer di lingkungannya. Putrinya, Gina, mengatakan dalam film dokumenter itu bahwa ada ketegangan ketika ia Mary ditemukan meninggal dunia.
Dia berkata: "Saya pikir ada pembunuh yang bersembunyi di keluarga kami."
Gina, yang menulis buku tentang pembunuhan ibunya, mengatakan dia melaporkan kecurigaannya ke polisi. Ia menambahkan: "Saudara-saudara saya berpikiran sama seperti saya pada 1984."