“Dalam kesempatan latihan ini pula, HS-1306 yang dipiloti oleh Mayor Laut (P) Arif Heri dan Lettu Laut (P) M, dipercaya membawa dua pejabat utama Unifil, yaitu Komandan Sektor Barat Brigjen Nicola Mandolesi dan Komandan Sektor Timur Brigjen Fernando Ruiz Gomes,” lanjut Rohman.
Ia menambahkan bahwa kedua pejabat penting tersebut diterbangkan untuk meninjau langsung dari udara jalannya latihan dan melihat sejauh mana keandalan, interoperabilitas, profesionalitas, serta kesiapsiagaan seluruh unsur kapal perang yang tergabung dalam MTF.
Baca Juga:
Diserbu Netizen Gegara Sentil Maia, Ahmad Dhani Tutup Kolom Komentar
“HS-1306 meninjau langsung dari udara keandalan manuver, interoperabilitas, profesionalitas, dan kesiapsiagaan seluruh unsur kapal perang MTF,” tegasnya.
Dalam skenario latihan tersebut, seluruh kapal perang dari berbagai negara berlayar dalam formasi ketat dan menunjukkan kemampuan taktis mereka di tengah gelombang Laut Mediterania.
Mereka membentuk pola pertahanan kolektif dalam simulasi menghadapi potensi ancaman multidomain yang umum terjadi dalam operasi laut modern.
Baca Juga:
Dashcam Bongkar Detik-detik Bocah Terpental dari Bus TNI di Tol Jakarta
[Redaktur: Rinrin Khaltarina]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.