WahanaNews.co, Jakarta - Calon wakil presiden nomor urut 3, Mahfud MD mengajak warga negara Indonesia (WNI) di Malaysia untuk menggunakan hak pilih mereka di Pemilu 2024.
Pernyataan itu disampaikan Mahfud saat terbang ke Malaysia dan mengunjungi WNI dalam sebuah Forum Selawat dan Istighasah Kebangsaan di Jalan Tun Ismail, Kamis (7/12/23).
Baca Juga:
Sebutan 'Yang Mulia' bagi Hakim, Mahfud MD: Sangat Berlebihan
Dalam pidato sambutannya di depan ribuan jemaat yang hadir, Mahfud mengajak mereka untuk menggunakan hak pilih dengan baik.
"Negara sudah menentukan calon-calon, silakan saudara pilih sendiri. Siapa yang paling tepat memimpin anda dan jadi wakil anda. Gunakan hak ini dengan sebaik-baiknya," ucap Mahfud dikutip dari keterangan tertulis.
Eks Ketua Mahkamah Konstitusi itu sekaligus berjanji jika terpilih akan memperjuangkan hak-hak para pekerja migran. Bukan hanya yang legal, Mahfud juga berjanji memperjuangkan pekerja migran ilegal di Negeri Jiran.
Baca Juga:
Uang Rp 920 Miliar dan 51 Kg Emas di Rumah Eks Pejabat MA, Mahfud: Itu Bukan Milik Zarof!
Mahfud mengaku mengetahui banyak pekerja Indonesia di perkebunan Malaysia yang berstatus ilegal. Dia berkomitmen untuk memperjuangkan mereka sambil membuka lapangan kerja di Indonesia.
"Saya tahu juga, banyak pekerja Malaysia yang ada di perkebunan yang dianggap ilegal. Itu akan kami perjuangkan agar jadi legal. Sembari di Indonesia tetap dibuka juga lapangan kerja. Ini adalah tugas dan kewajiban negara, siapapun yang memimpin tidak boleh diabaikan," kata dia.
Dalam forum itu Mahfud ditemani sejumlah ulama dari Indonesia seperti penceramah kondang Gus Muwaffiq, Majelis Pemuda Bersholawat At Taufiq, Gus Khoiron Zaini, politisi Partai Hanura sekaligus Kepala BP2MI Benny Rhamdani.