Menghindari panggilan video dan pertemuan tatap muka.
Para penipu berkedok cinta ini tentu tak ingin wajahnya dikenali oleh korban. Mereka akan berusaha menghindari percakapan lewat video dan pertemuan langsung. Yang jelas, kemungkinan besar foto profil yang mereka pajang di media sosial jelas berbeda dengan penampilan sebenarnya agar sulit terlacak.
Baca Juga:
Jaksa Gadungan Menipu Rp4,6 Miliar untuk Judi Online, Ditangkap Kejagung
Meminta uang. Jangan terbawa cerita pilu dalam hidupnya. Mulai dari orang tua sakit, kesulitan biaya untuk sekolah, bangkrut, dan banyak lagi alasan demi mengambil uangmu.
Agar tidak menjadi korban, berikut cara aman memulai hubungan di dunia maya:
Saat menggunakan media sosial, jangan menerima permintaan pertemanan dari orang yang tidak dikenal.
Baca Juga:
Membantah Mitos: 5 Cara Menjadi Pengusaha Sukses bagi Si Introvert
Hindari mengungkapkan terlalu banyak informasi pribadi pada profil kencan atau kepada seseorang yang hanya mengobrol lewat online.
Jangan buru-buru ingin mengenalnya lebih dalam. Sampaikan beberapa pertanyaan ringan dan perhatikan apakah dia konsisten dalam memberikan respons atau jawaban.
Manfaatkan layanan kencan terkemuka dan tetap berkomunikasi melalui layanan pesan mereka. Penipu online biasanya ingin segera beralih ke saluran komunikasi langsung, misalkan lewat email atau pesan instan, supaya tak terlacak dan tiada jejak di platform kencan tersebut.