Daerah itu menjadi salah satu kantong pekerja migran terbesar di Indonesia.
Namun, penelitian LIPI menemukan adanya indikasi migrasi tenaga kerja Indonesia yang dipengaruhi oleh dampak perubahan iklim.
Baca Juga:
BMKG Kalsel Intensifkan Edukasi Masyarakat Terkait Peningkatan Suhu Signifikan Lima Dekade Terakhir
Hal ini terjadi karena pergeseran musim yang menyebabkan hasil panen menurun sehingga perekonomian masyarakat ikut menurun.
Alhasil, pilihannya adalah merantau ke negeri tetangga demi mendapatkan mata pencarian baru.
Di Indonesia, fenomena migrasi karena perubahan iklim tergambar jelas pada pekerja di sektor pertanian yang menjadi sumber penghidupan masyarakat perdesaan.
Baca Juga:
Buka Indonesia International Sustainability Forum 2024, Presiden Jokowi Sampaikan Strategi Penanganan Perubahan Iklim
Jika kondisi ini terjadi terus-menerus, bisa jadi terjadi urbanisasi yang tidak terkendali karena adanya harapan mencari kehidupan layak di perkotaan.
Selain migrasi, perpindahan penduduk yang dipicu oleh perubahan iklim berkaitan juga dengan bencana alam yang dialami.
Perpindahan atau disaster displacement di masa depan dipicu oleh beberapa hal, yaitu eksposur bencana, kerentanan masyarakat, dan bahaya (hazard) karena perubahan iklim.