Survei Charta Politika digelar pada 10-17 April 2022 dengan 1.220 responden yang tersebar di seluruh Indonesia, margin of error plus minus 2,83 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen. Sampel dipilih dengan multistage random sampling serta memperhatikan urban/rural dan proporsi antara jumlah sampel dengan jumlah pemilih di tiap provinsi.
3. Indikator Politik Indonesia
- Ganjar Pranowo: 26,7 persen
- Prabowo Subianto: 23,9 persen
- Anies Baswedan: 19,4 persen
- Ridwan Kamil: 3,5 persen
- Agus Harimurti Yudhoyono: 3,2 persen
Baca Juga:
Soal Hasil Pilpres 2024: PTUN Jakarta Tak Terima Gugatan PDIP, Ini Alasannya
Survei Indikator Politik ini dilakukan dengan wawancara secara tatap muka pada 14-19 April 2022 terhadap 1.220 responden yang dipilih secara multistage random sampling. Responden merupakan warga negara Indonesia yang mempunyai hak pilih dalam pemilu. Angka margin of error plus minus 2,9 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.
4. SMRC
- Ganjar Pranowo 18,1 persen
- Prabowo Subianto 17,6 persen
- Anies Baswedan 14,4 persen
- Ridwan Kamil 3,9 persen
- Agus Harimurti Yudhoyono 3,5 persen
Survei SMRC ini dilakukan pada 1.220 responden yang dipilih secara multistage random sampling terhadap keseluruhan populasi atau warga negara Indonesia yang sudah memiliki hak pilih, yakni mereka yang berusia 17 tahun ke atas atau sudah menikah. Responden yang dapat diwawancarai secara valid sebesar 1.027 atau 84 persen. Sebanyak 1.027 responden ini yang dianalisis. Margin of error survei adalah plus minus 3,12 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen. Wawancara tatap muka dilakukan pada 13-20 Maret 2022.[gab]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.