Pernah Diungkap
MAKI
Baca Juga:
Soal Pengganti Lili Pintauli, KPK Serahkan Proses Pemilihan ke DPR
Masyarakat Anti
Korupsi Indonesia (MAKI) pernah mengungkapkan bahwa Lili sempat berkomunikasi
dengan Wali Kota Tanjungbalai, M Syahrial.
Koordinator
MAKI, Boyamin Saiman, menyebut, salah satu pimpinan KPK itu sempat dihubungi
oleh Wali Kota Tanjungbalai.
"Saya
mendengarnya begitu, bahwa Wali Kota Tanjungbalai berusaha menjalin komunikasi
dengan Bu Lili, tapi apakah kemudian Bu Lili menanggapi atau menindaklanjuti
seperti apa, saya belum ada informasi," ucap Boyamin kepada wartawan,
Senin (26/4/2021).
Baca Juga:
Legislator PDI Perjuangan Ini Minta Maaf Pilih Lili Pintauli Jadi Wakil Ketua KPK
Boyamin
menilai, seharusnya Lili memblokir nomor telepon Wali Kota Tanjungbalai untuk
menghindari berhubungan dengan orang-orang yang diduga memiliki perkara di KPK.
Selain itu,
kata Boyamin, penyelidikan yang dilakukan Dewan Pengawas dapat juga menggali
sejauh mana komunikasi antara Wali Kota Tanjungbalai dengan Wakil Ketua KPK
itu.
Ia juga meminta,
Lili Pintauli Siregar tidak dilibatkan dalam penyusutan kasus di Tanjungbalai.