Untuk diketahui, Istri Irjen Sambo yang ditetapkan menjadi tersangka, Putri Candrawathi alias PC, telah menjalani pemeriksaan yang dimulai pada Jumat (26/8/2022) pagi pada sekira pukul 10.40 WIB.
Putri menjalani pemeriksaan di Bareskrim Mabes Polri, Jakarta Selatan, selama lebih dari 12 jam.
Baca Juga:
Ferdy Sambo Dieksekusi ke Lapas Salemba, Putri Candrawathi di Pondok Bambu
Menurut Kadiv Humas Polri, Irjen Pol Dedi Prasetyo, setelah menjalani pemeriksaan yang cukup memakan waktu, pemeriksaan PC ditunda.
Meski begitu, lanjut Dedi , PC akan tetap menjalani pemeriksaan lanjutan pada Rabu mendatang (31/8/2022).
"Sidang PC dihentikan dulu karena sudah malam, jadi nanti akan dilanjutkan kembali dengan sidang konfrontir yang akan dilaksanakan pada Rabu mendatang," kata Dedi, saat jumpa pers di lobi Gedung Bareskrim Mabes Polri, Jumat (26/8/2022).
Baca Juga:
MA Vonis Ferdy Sambo Jadi Seumur Hidup, Kamaruddin Duga ada Lobi-lobi Politik
Sebagai informasi, Putri Chandrawati tiba di Gedung Bareskrim Polri dengan menggunakan mobil Kijang Innova hitam bernomor polisi B-1284-IR.
Mobil tersebut memasuki area Bareskrim sekitar pukul 10.40 WIB.
Hanya saja, mobil tersebut tak berhenti di lobi Bareskrim.