"Saya sempat berkali-kali ditanya pendapat pribadi tentang Pak Prabowo, dan saya jawab beliau adalah seorang patriot. Hari ini saya terus mempercayai sebagai seorang patriot," kata Anies.
"Beliau seorang yang telah mengalami pendidikan modern sejak usia belia dan berasal dari keluarga intelektual yang amat terpandang. Maka Pak Prabowo tentu paham bahwa dalam demokrasi yang baik menerima kebedaraan oposisi sebagai partner dalam bernegara," ucapnya.
Baca Juga:
Mahkamah Agung Kabulkan Gugatan Abdul Faris Umlati, ARUS Terus Melaju
Selain itu, Cak Imin juga buka suara atas keputusan MK. Dia mengakui kekalahannya dan mengucapkan selamat kepada Prabowo-Gibran.
"Tentu dengan keputusan MK ini reaksi kami mengakui dalam pilpres ini, kami telah kalah," kata Cak Imin dalam konferensi pers di DPP PKB, Jakarta Pusat, Senin (22/4/2024) malam.
Cak Imin menyebut terkait keputusan MK yang final dan mengikat maka pihaknya menyampaikan selamat ke Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
Baca Juga:
Debat Terakhir Pilgub Sultra 2024 Fokus pada Isu Lingkungan
Ia berharap kemenangan itu bisa membawa Indonesia lebih adil dan makmur.
"Dengan kenyataan ini maka kami ucapkan selamat kepada pasangan nomor dua, atas keberhasilannya memenangkan pilpres tahun 2024 semoga kepercayaan, kemenangan yang diberikan kepada pasangan nomor dua ini bisa membawa Indonesia lebih baik maju, adil, makmur untuk semua," katanya.
Ia berharap Prabowo dapat merawat demokrasi di Indonesia. Ia mengatakan pihaknya bersyukur PKB menjadi bagian dalam kontestasi Pilpres 2024.