Kasus teror terhadap Uceng menambah daftar panjang intimidasi yang belakangan dialami para aktivis dan figur publik yang vokal menyampaikan kritik.
Sebelumnya, aktivis lingkungan Iqbal Damanik serta sejumlah influencer seperti DJ Donny, Sherly Annavita, dan Virdian Aurellio juga menerima pesan ancaman dengan narasi intimidatif bertajuk “Mulutmu Harimaumu”.
Baca Juga:
Wall to Wall’: Ketika Apartemen Impian Berubah Jadi Arena Teror
DJ Donny bahkan mengalami teror berlapis yang tidak hanya berhenti pada pesan ancaman, tetapi juga menyasar langsung ke rumah pribadinya.
Dalam kurun waktu tiga hari, Donny menerima dua bentuk teror fisik yang berbeda dan bereskalasi.
Teror pertama terjadi pada Senin (29/12/2025) ketika ia menerima kiriman bangkai ayam ke rumahnya.
Baca Juga:
Tertawa di Tengah Teror: Film Korban Jatuh Tempo Usung Isu Pinjol dengan Gaya Nyeleneh
Selang beberapa hari, teror kedua terjadi dengan aksi pelemparan bom molotov ke kediamannya.
Atas rangkaian kejadian tersebut, Donny telah menempuh jalur hukum dengan melaporkan peristiwa itu ke Polda Metro Jaya.
Laporan tersebut tercatat dengan nomor registrasi STTLP/B/9545/XII/2025/SPKT/POLDA METRO JAYA sebagai bentuk upaya perlindungan hukum.