Semua perubahan ini menyumbang pada penurunan metabolisme yang terkait dengan penuaan, dan dapat menjelaskan mengapa orang tua cenderung mengalami kesulitan dalam mempertahankan berat badan dan mengatasi peningkatan lemak tubuh.
2. Kurang asupan karbohidrat
Baca Juga:
Berikut Tips Memperbaiki Metabolisme dan Kesehatan Pencernaan
Diet rendah karbohidrat membuat tubuh memasuki mode lapar menurut studi dalam International journal of obesity.
Pada kondisi ini, tubuh akan menghemat energi karena karbohidrat yang menjadi sumbernya sangat terbatas asupannya.
Baca Juga:
Bahaya Minum Susu Kental Manis Berlebihan bagi Kesehatan
Nah, proses penghematan energi dapat membuat metabolisme menjadi lambat. Salah satu contoh penerapan asupan diet rendah karbohidrat adalah diet keto.
Diet ini memang cukup besar persentase keberhasilannya dalam menurunkan berat badan dalam waktu cepat.
Akan tetapi, setelah diet dihentikan kenaikan berat badan bisa terjadi dengan mudah. Peralihan diet ini bisa menyebabkan perubahan metabolisme.