WahanaNews.co | Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri tengah mengusut dugaan peretasan data Polri yang dilakukan hacker atau peretas asal Brasil.
Kepala Divisi Humas Polri, Irjen (Pol) Dedi Prasetyo, mengatakan, perkembangan penyelidikan akan disampaikan nanti.
Baca Juga:
Laporan Polisi Terkait Kesaksian Palsu Kasus Pembunuhan Vina dan Eky Diterima Bareskrim Polri
"Sedang ditangani oleh Dittipidsiber Bareskrim. Nanti kalau sudah ada update-nya diinfokan," kata Dedi, saat dihubungi wartawan, Kamis (18/11/2021).
Dugaan peretasan ini ramai di media sosial setelah akun Twitter @son1x666 mengklaim dirinya telah membobol data pribadi anggota Polri.
Akun tersebut mengaku berasal dari Brasil.
Baca Juga:
Bareskrim Selidiki Dugaan Korupsi Proyek Penerangan Jalan Tenaga Surya di Kementerian ESDM
Dalam unggahannya, ia menyertakan sejumlah tautan untuk mengunduh dokumen data pribadi anggota Polri yang berhasil ia retas.
"Polri berhasil diretas. Ada 28k (28.000) akun dan data pribadi bocor," tulis @son1x666, Rabu (17/11/2021).
Selanjutnya, dalam catatannya, ia mengaku melakukan peretasan sebagai bentuk dukungan terhadap masyarakat Indonesia yang kecewa dengan pemerintahan saat ini.
Ia mengatakan, sering mendengar cerita dari beberapa orang WNI tentang situasi di Indonesia.
"Jadi saya mengidentifikasi diri saya dengan mereka dan memutuskan menolong mereka dengan cara yang saya bisa. Dan ini dia," ujarnya. [dhn]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.