Anwar juga mengaku siap menerima seluruh konsekuensi jika terbukti melanggar kode etik hakim dalam putusan gugatan syarat capres-cawapres.
"Lho, ya. Semua harus siaplah," kata Anwar usai diperiksa MKMK kedua kali soal pelanggaran kode etik hakim konstitusi, Jumat (3/11).
Baca Juga:
PTUN Menangkan Anwar Usman, Waka Komisi III DPR RI: Putusan MKMK Cacat Hukum
Anwar Usman bantah atas nama Tuhan
Ketua MK Anwar Usman membantah telah berbohong terkait alasan dirinya tak hadir dalam Rapat Permusyawaratan Hakim (RPH) pada perkara yang menolak gugatan syarat minimal usia capres-cawapres.
Usman mengaku benar-benar sakit. Adik ipar Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) itu pun bersumpah atas nama tuhan dirinya benar-benar sakit.
Baca Juga:
MKMK: PTUN Jakarta Tidak Berwenang Adili Putusan Pemberhentian Anwar Usman dari MK
"Saya bersumpah, Demi Allah, saya sumpah lagi, saya memang sakit," kata Usman usai kembali diperiksa oleh Majelis Kehormatan Mahkamah Konstitusi (MKMK) terkait dugaan pelanggaran kode etik hakim di Gedung MK, Jakarta, Jumat (3/11).
"Saya sakit tetapi tetap masuk. Saya minum obat. Saya ketiduran," sambungnya.
[Redaktur: Alpredo Gultom]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.