3. Hadi Tjahjanto
Mantan Panglima TNI, Marsekal (Purn.) Hadi Tjahjanto, ikut terseret dalam polemik terkait penerbitan Sertifikat Hak Guna Bangunan (HGB) dan Sertifikat Hak Milik (SHM) atas kawasan yang kini dipasangi pagar laut di perairan Tangerang, Banten.
Baca Juga:
Soal Pagar Laut Tangerang, Mahmud MD Beri Komentar Menohok
Isu ini mencuat setelah Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR)/Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN), Nusron Wahid, membeberkan kepemilikan lahan di area pagar laut Tangerang pada Senin (20/1/2025).
Nusron menegaskan bahwa Kementerian ATR/BPN memiliki wewenang untuk meninjau ulang penerbitan sertifikat tersebut, yang dikeluarkan pada tahun 2023.
Sebagai mantan Menteri ATR/BPN periode 2022-2024, Hadi pun mendapat sorotan dan dimintai keterangan oleh media. Namun, ia mengaku tidak mengetahui secara spesifik proses penerbitan sertifikat lahan pagar laut tersebut selama masa jabatannya.
Baca Juga:
Soal Viral Foto Pagar Laut Tangerang 2014, Eks Bupati Ahmed Zaki Buka Suara
4. Karier Militer
Hadi Tjahjanto dikenal sebagai sosok dengan perjalanan karier panjang di dunia militer, khususnya di TNI Angkatan Udara (TNI AU).
Lahir sebagai penerbang, ia memulai tugasnya sebagai Perwira Penerbang Skadron Udara 4 Pangkalan Udara Abdul Rachman Saleh pada 1986.